Nila Asin

Blog ini digunakan untuk menulis pengalaman pribadi

PENGALAMAN DIENG CULTURE FESTIVAL 2019 | KONSER MUSIK

Hallo Semua pengunjung blogku, kali ini aku akan bercerita mengenai pengalaman pertama solo travelingku yang penuh tantangan (gak juga sih sebenernya) dan mengesankannn!!
Pada awal bulan Agustus 2019 ada sebuah festival di Dieng bernama Dieng Culture Festival. Aku sudah lama ingin sekali pergi ke festival tersebut, tapi tiketnya selalu sold out dan tidak ada teman yang tertarik datang kesana.
Cerita bermula ketika aku dan Resti (teman di kampus) mengecek akun instagram festivaldieng kapan tiket DCF dibuka. Ketika hari pertama tiket dijual, aku membeli tiket tersebut via Traveloka dan aku memberi tahu Resti bahwa tiket sudah bisa dibeli. Resti sudah membooking tiket tersebut, tapi lupa membayarnya sehingga harus booking dari awal. Akan tetapi, tiket sudah habis dan aku mulai panik karena aku harus berangkat sendirian dari Jogja. Setelah mengetahui hal tersebut, aku cek penginapan yang ada di Dieng melalui semua aplikasi travel, tapi semuanya sudah habis tidak ada yang tersisa. Awalnya, aku rasanya sudah ingin menyerah saja untuk pergi kesana dan menjual tiket yang sudah saya beli. Akan tetapi, saya iseng - iseng mengomentari salah satu foto di akun instagram diengfestival "apakah ada info penginapan di dieng? Soalnya saya cek sudah habis semua penginapan di Dieng". Tiba - tiba ada seorang mengirimkan DM di instagramku menawarkan penginapan karena kekurangan orang. Mulai dari situ mulai timbul secercah harapan untuk aku dapat pergi kesana. Aku nggak tahu sih kenapa aku bisa mempercayai orang tersebut bahwa orang tersebut nggak akan menipu, padahal aku tipe orang yang selalu waspada terhadap orang asing dan tidak mudah percaya terhadap mereka.

Pengalaman Diet Sehat Tanpa Menyiksa Hingga Berat Badan Ideal



Hai pembaca blogku,
Kali ini saya ingin share pengalaman dietku. Kali ini bukan diet yang populer seperti diet keto, diet IU, diet OCD atau diet - diet yang lagi hits lainnya.
Pada diet kali ini saya tidak membiarkan diri saya merasa lapar sehingga saya menjalaninya dengan happy dan ingin terus melakukannya hingga saya turun sebesar 5 kilogram dalam 5 minggu!
Semua yang melihatku berkata "kok kurusan? Diet ya? Nggak makan ya?"
Jadi, kita samakan persepsi dulu yuk. Menurut saya, diet = tidak makan itu salah besar. Diet itu mengatur pola makan yang dilakukan secara terus menerus tanpa peduli target berat badan turun berapa.
Diet juga bukan berarti kita tidak boleh makan yang enak - enak kok. Boleh, asalkan tidak berlebihan! Apabila kita makan berlebihan, selain gemuk juga akan timbul penyakit lainnya seperti gula darah tinggi, asam urat tinggi, kolesterol tinggi, dan berbagai macam penyakit lainnya. Nggak mau kan seperti itu?
Jadi, apa sih yang saya makan sampai bisa turun 5 kilogram dalam 5 minggu?